Himpunan Mahasiswa Teknik Elektro UNTAG Surabaya Adakan Pelantikan Ketua Himpunan Teknik Elektro Periode 2015-2016

  Jumat, 15 Januari 2016 - 15:15:28 WIB   -     Dibaca: 1260 kali

Himpunan Mahasiswa Teknik Elektro Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya akan melakukan pelantikan Ketua Himpunan Teknik Elektro periode 2015-2016 (Ketua  terpilih Muh. Akbar Saifillah pada hari Senin, 6 Januari 2016),. Saat ini kepengurusan himpunan Teknik Elektro masih dipegang oleh satuan tugas reformasi.

Dijelaskan oleh Rizky Ardian Putra, ketua himpunan teknik elektro periode 2014-2015, proses seleksi ketua himpunan teknik elektro melalui dua tahap yakni tahap administrasi dan debat kandidat calon ketua himpunan Desember 2015 lalu. 14 Januari 2015.

“ Saat ini kepemimpinan himpunan ada di tangan satgas” Ujar Rizky yang saat ini semester 6 itu.

Proses pemilihan ketua himpunan teknik elektro waktunya berdekatan dengan proses pemilihan ketua himpunan teknik mesin.

“Setelah himpunan teknik mesin, teknik elektro melaksanakan pemilu dan debat kandidat calon ketua himpunan baru” Ujar Rizky

Harapan Rizky untuk ketua himpunan yang baru dapat merangkul seluruh anggota baru yang telah terkumpul, mendominasi himpunan ke arah akademik, mampu melatih teman-teman public speaking atau wawasan organisasi, dan semoga ke depan bisa melakukan pengabdian masyarakat yang bisa membawa nama himpunan mahasiswa teknik elektro Untag Surabaya semakin maju.

 

 




Untag Surabaya || Fakultas Teknik Untag Surabaya || SIM Akademik Untag Surabaya || Elearning Untag Surabaya